Kamis, 21 Juni 2007

Semangat baru Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IAPINDO

IAPINDO (Ikatan Ahli Perhotelan Indonesia) telah melaksanakan Kongres Luar Biasa pada 26 Agustus 2006 yang lalu dan melalui Kongres Luar Biasa tersebut telah dipilih Ade Suryanto Soerojo, BSc, MS sebagai Ketua Umum DPP IAPINDO masa bakti tahun 2006 – 2007.

Kongres Luar Biasa tersebut diikuti oleh 5 Dewan Pimpinan Daerah IAPINDO, yaitu Dewan Pimpinan Daerah DKI Jakarta, Dewan Pimpinan Daerah Jawa Barat, Dewan Pimpinan Daerah Bali, Dewan Pimpinan Daerah Kalimantan Timur dan Dewan Pimpinan Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta.tersebut,

Secara resmi, terpilih pula Dewa Putu Della, SE, MBA sebagai Ketua Dewan Pembina DPP IAPINDO dengan para anggotanya Sani Soemakno, Hasanudin Tisna Kusuma, CHA, Laksana Ardi Somantri, Harry Satrio, Hadi Taryoto, I Gusti Putu Laksaguna, CHA, Drs. Irwan Azis, CHA, Arman Rahman Iskandar dan Drs. KRHT Istijab M. Danunagoro.

DPP IAPINDO juga telah memilih I Gde Ardika – mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Republik Indonesia, Dorodjatun Kuntjoro-Jakti – mantan Menko Perekonomian Republik Indonesia, Peter J. Soehardjo dan AD Hari Santoso sebagai Dewan Kehormatan DPP IAPINDO.

“Kepercayaan yang diberikan kepada saya sebagai Ketua Umum adalah amanah yang harus dijunjung tinggi. Saya yakin dengan kerjasama tim yang lebih baik, Ikatan Ahli Perhotelan Indonesia (IAPINDO) akan mampu menjalankan program-programnya di masa mendatang.”, ujar Ade Suryanto Soerojo, BSc, MS – Ketua Umum DPP IAPINDO masa bakti 2006 – 2007.